Motorola merilis Motorola edge 60 FUSION sebagai langkah baru dalam dunia smartphone premium di Indonesia. Dengan layar lengkung empat sisi pertama di dunia, kamera canggih dari Sony dan Pantone, serta dukungan AI yang inovatif, smartphone ini menjanjikan pengalaman pengguna yang mendalam. Layar P-OLED 1,5K dengan desain quad-curved membuat rasio layar-ke-bodi mencapai 96,3% serta menawarkan kecerahan 4.500 nits, resolusi Super HD, dan refresh rate 120Hz. Teknologi True Color dan SkinTone dari Pantone menjamin warna yang akurat, dilindungi oleh lapisan Gorilla Glass 7i.
Motorola edge 60 FUSION juga membawa sensor kamera Sony LYTIA 700C pertama di dunia untuk kategori mid-high end. Kamera utama 50MP dilengkapi dengan fitur AI Adaptive Stabilization dan OIS untuk hasil yang tajam bahkan dalam kondisi low-light. Fitur Magic Eraser, Unblur, dan Portrait Mode membuat pengguna mudah menghasilkan konten berkualitas tinggi. Sementara kamera depan 32MP menawarkan swafoto berkualitas, bahkan dalam kondisi minim cahaya.
Dengan sistem AI moto ai 1.0, Motorola edge 60 FUSION menawarkan fitur yang memudahkan pengelolaan aktivitas harian pengguna. Dengan sertifikasi MIL-810H dan ketahanan air/debu dengan rating IP68+IP69, smartphone ini dirancang untuk tahan lama. Ditenagai oleh prosesor MediaTek 7400 4nm dan RAM 12GB+, serta baterai 5.500 mAh dengan pengisian TurboPower™ 68W, membuatnya ideal untuk multitasking dan gaming.
Motorola edge 60 FUSION tersedia mulai 23 Mei 2025 dengan harga spesial Rp5.299.000 (12GB+256GB), ditawarkan dengan bonus paket langganan VISION+ Premium Ultimate, kuota 60GB dari XL, dan voucher hotel Rp500 ribu dari Mister Aladin. Diharapkan kehadiran smartphone ini dapat memotivasi anak muda untuk mengekspresikan diri dan meraih pencapaian lebih tinggi. Dengan kombinasi inovasi teknologi, desain premium, dan harga bersaing, Motorola edge 60 FUSION menawarkan pilihan terbaik bagi mereka yang menginginkan smartphone cerdas, tangguh, dan bergaya.