Jadi Ajudan Selvi Ananda, Pendidikan Ambar Dwi Klaudiyah Ternyata Lebih Moncer dari Istri Gibran?

Date:

Suara.com – Sosok Ambar Dwi Klaudiyah menjadi perhatian publik di tengah jadwal sibuk Selvi Ananda dalam mendampingi suaminya, Gibran Rakabuming Raka, berkampanye dalam Pilpres 2024.

Bagaimana tidak? Karena Ambar adalah salah satu anggota paspampres Presiden Joko Widodo yang belakangan terlihat mengawal Selvi.

Profilnya mulai diperhatikan publik, terutama karena Ambar, yang merupakan bagian dari TNI AL, memiliki latar belakang yang tidak biasa.

Meskipun kini menjadi seorang prajurit TNI dan pengawal elite, Ambar berasal dari keluarga yang pekerjaannya sering dipandang sebelah mata oleh sebagian orang. Ayahnya adalah seorang pemulung dan pengepul barang bekas, sedangkan ibunya adalah penjual sayuran. Namun, keterbatasan ini tidak menghentikan Ambar untuk mengejar cita-citanya, termasuk belajar di Jurusan Akuntansi di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Selama kuliahnya, Ambar mencoba tes masuk Polwan namun tidak berhasil. Kemudian Ambar mencoba tes masuk TNI AL pada tahun 2015 dan berhasil lolos.

Pendidikan Ambar Dwi Klaudiyah menjadi sorotan karena prestasinya. Sebelum diterima di Akademi Angkatan Laut dan menjadi Paspampres, Ambar telah berkuliah di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo menempati peringkat ke-101 dalam daftar perguruan tinggi terbaik di Indonesia menurut Webometrics. Ini jauh lebih tinggi dari STIE AUB Surakarta, almamater Selvi Ananda. Selvi juga mengambil jurusan Akuntansi seperti Ambar.

Meskipun universitas tempatnya belajar bukan yang terbaik, ini bukan satu-satunya faktor penentu kesuksesan karier alumni. Selvi juga pernah bekerja di Panin Bank dan TATV sebelum menikahi Gibran Rakabuming Raka.

Source link

Berita POpuler

Berita Terkait
Related

After Visiting Four Countries, Prabowo Subianto Continues to Malaysia, Starting with a Meeting with Sultan Ibrahim

Malaysia – Indonesian Defense Minister and President-elect Prabowo Subianto...

Sejarah Dusun Sungai Utik – Media Kalbar

Kapuas Hulu, Media KalbarKepala Desa Batu Lintang Kecamatan Embaloh...