Petahana Diprediksi Kalah Telak Lawan Rudy-Seno

Date:



Dua pasangan itu adalah petahana Isran Noor-Hadi Mulyadi dan penantangnya Rudy Mas’ud-Seno Aji yang akan merebut kursi pemimpin wilayah yang akan menjadi sentral pemerintahan di Ibu Kota Nusantara.

Dalam survei terbaru Panel Survei Indonesia (PSI), Rudi Mas’ud-Seno Aji diprediksi akan menang telak dari lawannya Isran Noor-Hadi Mulyadi apabila pemilihan dilakukan saat ini.



Direktur Eksekutif PSI Mahendra Zaini mengatakan, keunggulan itu tercatat dalam pertanyaan terbuka.

“Hasilnya pilihan secara top of mind pada pasangan Rudi Mas’ud-Seno Aji sebanyak 51,6 persen,” ujar Mahendra dalam keterangan tertulis, Kamis (12/9).

Kemudian, kata Mahendra, sebanyak 30,1 persen responden memberikan pada pasangan petahana Isran Noor-Hadi Mulyadi.

“Serta masih ada responden yang tidak memberikan pilihan sebanyak 18,3 persen,” pungkasnya.

Adapun pada Pilkada 2024, Isran Noor-Hadi Mulyadi diusung PDIP, Demokrat, Gelora, Hanura, Partai Ummat, dan Perindo.

Sedangkan pasangan Rudy Mas’ud-Seno Aji diusung Partai Golkar, Gerindra, PKB, PAN, PKS, Nasdem, PPP, PSI, PBB, Partai Buruh, Partai Garuda, PKN, dan Partai Prima.

PSI menggelar survei mulai 30 Agustus hingga 8 September 2024 dengan melibatkan 1.600 responden.

Metodologi yang digunakan adalah multistage random sampling dengan margin of error sebesar 2,45 persen pada Tingkat kepercayaan 95 persen.rmol news logo article

Source link

Berita POpuler

Berita Terkait
Related