Mengintip Isi Garasi Ganjar Pranowo, Tak Kalah Bejibun Dibanding Aset Rumahnya

Date:

Suara.com – Potret rumah Ganjar Pranowo di Wedomartani, Ngemplak, Sleman, DI Yogyakarta belakangan ini ramai disorot. Rumah ini pun disebut begitu sederhana untuk ukuran seorang mantan gubernur.

Melansir dari unggahan akun TikTok @/harminantofx, terlihat penampakan hunian baru Ganjar Pranowo yang berada di dekat persawahan dan beberapa rumah warga.

Hunian baru milik salah satu kandidat calon presiden itu pun terlihat memiliki desain yang cukup unik, terdiri dua bangunan yang tampaknya berdiri terpisah.

Rumah bagian depan diketahui berlantai satu dengan atap berbentuk limasan. Sementara itu, rumah di bagian belakang berlantai dua yang di lantai satunya dilengkapi dengan garasi.

Namun, selain menuai decak kagum, ada juga sejumlah pihak yang melontarkan komentar miring saat melihat potret rumah suami Siti Atikoh ini di Sleman. Banyak yang menyinggung kekayaan Ganjar Pranowo.

“Bisa-bisa dia kebeli rumah di Jogja,” kata warganet.

“Dari mana duitnya?” tanya warganet.

“Gaji gubernur 10 tahun dikumpulin buat ini,” tambah warganet.

Lantas, memang berapakah kekayaan Ganjar Pranowo?

Melansir dari pengumuman laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN), pada 18 Oktober 2023 Ganjar Pranowo melaporkan total harta kekayaannya sebesar Rp15.430.843.129 atau jika dibulatkan Rp15,4 miliar.

Harta kekayaan milik ayah Alam Ganjar ini terbagi dalam beberapa aset, salah satu alat transportasi dan mesin. Diketahui bila Ganjar Pranowo mempunyai 6 kendaraan pribadi yang terdiri dari 2 sepeda motor dan 4 mobil.

Berikut detail kendaraan milik Ganjar Pranowo yang jika dijumlahkan nilainya mencapai Rp1.424.000.000 atau jika dibulatkan menjadi Rp1,4 miliar.

Mobil Nissan Teana Minibus Tahun 2013, Hasil Sendiri Rp180.000.000.
Mobil Mitsubishi Pajero Sport SPORT Tahun 2018, Hasil Sendiri Rp450.000.000.
Motor Viar Scooter Tahun 2018, Hasil Sendiri Rp9.000.000.
Motor Kawasaki ER-6N Tahun 2012, Hasil Sendiri Rp50.000.000.
Mobil Toyota Crown Tahun 2008, Hasil Sendiri Rp185.000.000.
Mobil Hyundai IONIQ EV Signature AT Tahun 2021, Hasil Sendiri Rp550.000.000.

Selain itu, Ganjar Pranowo juga memiliki 7 tanah dan bangunan yang tersebar di Purbalingga dan Sleman senilai Rp6.152.426.000 atau Rp6,1 miliar, harga bergerak lainnya senilai Rp638.861.750 atau Rp638,9 juta serta kas dan setara kas sebesar Rp7.215.555.379 atau Rp7,2 miliar.

Source link

Berita POpuler

Berita Terkait
Related

Warga Semakin Banyak Dukung Martinus Sebagai Balon Wakil Bupati Kubu Raya

Kubu Raya, Media KalbarWarga Jalan.Wonodadi 2 Desa Arang Limbung,...

Prabowo Subianto Attends Paris 2024 Olympic Opening Ceremony, Cheers on Indonesian Contingent

Paris — Indonesia’s Defense Minister and President-elect Prabowo Subianto...