Disebut Penipu di Medsos, Pria Asal Sambas Ini Akan Laporkan Akun FB ke Polisi

Date:

Sambas, Media Kalbar – Merasa nama baiknya dicemarkan, Apriansyah asal Kabupaten Sambas akan melaporkan akun Facebook Adinda Dewi Nurkomalasari ke polisi.

Di dalam akun Facebook Adinda Dewi Nurkomalasari, disebutkan “Dicari penipu penggelapan uang karyawan saya atas nama Apriansyah Apri orang Sambas total uang yang digelapkan sebesar 579 juta. Bagi yang mengenal, mohon infonya nanti saya kasih komisi, 17 persen.”

Apriansyah menyatakan bahwa postingan Facebook akun Adinda Dewi Nurkomalasari yang menyebutkan bahwa dirinya melarikan uang karyawan sebesar Rp. 579.000.000 dan menampilkan foto-foto itu adalah tidak benar alias hoax, Sambas, Senin (13/05/2024).

Dengan adanya postingan akun Facebook Adinda Dewi Nurkomalasari, Apriansyah merasa dirugikan dan nama baiknya dicemarkan melalui postingan tersebut. Oleh karena itu, ia akan melaporkan masalah ini ke Polres Sambas.

Ia berharap agar persoalan ini dapat terungkap oleh aparat penegak hukum, agar tidak terjadi lagi di kemudian hari.

“Saya menduga fitnah yang diposting melalui akun Facebook Adinda Dewi Nurkomalasari ada orang yang ingin mempermalukan dirinya,” ungkapnya. (Rai)

(To be continued)

Source link

Berita POpuler

Berita Terkait
Related

Magelang Residents Enthusiastically Greet Prabowo Subianto After Merah Putih Cabinet Retreat

Magelang — Indonesian President Prabowo Subianto was warmly welcomed...

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Seluruh Indonesia: Menelisik Makna dan Tantangannya

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Seluruh Indonesia, sebuah...

Peran Pemuda dalam Membangun Bangsa di Era Digital: Menjelajahi Potensi dan Tantangan

Peran Pemuda dalam Membangun Bangsa di Era Digital: Menjelajahi...